Pertandingan ujicoba antara Indonesia U-19 vs China U-19 digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis (17/10/2019) malam. Indonesia tancap gas dengan unggul tiga gol di babak pertama melalui gol-gol Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri, Fajar Fathur Rahman, dan Alfreandra Dewangga.
Satu-satunya gol balasan China tercipta di babak kedua dari titik penalti. Diawali dari pelanggaran Alfreandra sehingga Tao Qianlong bisa memperkecil ketinggalan China menjadi 1-3.
Cheng mengungkapkan bahwa timnya tidak menjalani persiapan maksimal untuk melawan Indonesia U-19. Namun, diakui Cheng, Indonesia menampilkan performa impresif.
"Persiapan kami sangat singkat dan pemain kami banyak yang kecapean, karena sebelumnya banyak menjalani pertandingan uji coba. Kami sebenarnya melakukan permainan menyerang tapi karena kecepatan indonesia kami tidak bisa mengimbanginya," lanjut Cheng.
"Indonesia bermain sangat bagus. Terutama di babak pertama kami tidak bisa menyamai permainan cepat indonesia kami mencoba menyerang tapi kesulitan. Di babak kedua kami berusaha menyerang. Dan kami dapat satu gol. Indonesia bermain lebih baik," kata dia.
"Indonesia memiliki pemain bagus termasuk pemain cadangan. Mereka memiliki skil individu bagus."
Bagi China, hasil ini akan dijadikan sebagai pengalaman berharga untuk menatap Kualifikasi Piala AFC pada November mendatang. "Ini pengalaman yang luar biasa, Hasil tidak penting, yang penting adalah persiapan menghadapi kualifikasi," dia menambahkan.
Simak Video "Indonesia U-19 Kalah dari Arab Saudi "
[Gambas:Video 20detik]
(rin/rin)
"kalah" - Google Berita
October 18, 2019 at 01:00AM
https://ift.tt/33FEvtu
China U-19 Kalah karena Kelelahan, Puji Indonesia - detikSport
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "China U-19 Kalah karena Kelelahan, Puji Indonesia - detikSport"
Post a Comment