Search

Fadel Muhammad Legawa Tak Jadi Ketua MPR: Buat Apa Maju Kalau Kalah? - detikNews

Jakarta - Perwakilan DPD di kursi pimpinan MPR, Fadel Muhammad, menyatakan legawa jika tidak jadi Ketua MPR. Ia mengatakan kekuatan lembaga MPR menjadi prioritas utama.

"Saya bilang, saya besar hati meski saya tidak jadi Ketua MPR, tapi lembaga jadi kuat. Buat apa saya memaksakan diri jadi Ketua MPR tapi lembaga ini nggak kuat, seperti sekarang kan," kata Fadel di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (3/10/2019).


DPD pun kemudian mengajukan 5 syarat kepada para pimpinan yang menguat di bursa Ketua MPR. Mereka yang namanya menguat adalah Bambang Soesatyo (Bamsoet) dari Fraksi Golkar dan Ahmad Muzani dari Fraksi Gerindra.
Fadel mengatakan DPD meminta mereka meneken perjanjian itu. Ia menyebut DPD bakal memberikan dukungan kepada sosok yang mau menandatangani 5 syarat tersebut.

"Kalau mereka setuju kita tanda tangan, baru kita memberikan dukungan. Mereka juga kita lihat. Kita juga tidak mau konyol," ujarnya.

Bagaimana jika keduanya tak ada yang menyanggupi? Fadel tidak menjawab gamblang. Namun, Fadel mengisyaratkan dirinya tak berminat lagi dengan kursi Ketua MPR. Ia tampaknya merasa tak akan menang sekalipun ikut bertarung di bursa MPR-1.


"Kita lihat. Kalau maju juga kalah, buat apa? Kita follow the winner saja," kata Fadel.

Fadel sebelumnya diketahui ingin maju sebagai Ketua MPR. DPD mendukung penuh, namun tetap menampung lobi-lobi dari fraksi.

Selanjutnya, DPD mengajukan 5 syarat kepada sosok yang menguat di bursa Ketua MPR. Syarat itu di antaranya meminta DPD dilibatkan dalam transfer dana daerah hingga revisi UU MD3. Fadel menyebut respons Golkar lebih baik dibanding Gerindra.

Bamsoet Vs Muzani di Arena Pertarungan Kursi Ketua MPR RI:

[Gambas:Video 20detik]

(tsa/elz)

Let's block ads! (Why?)



"kalah" - Google Berita
October 03, 2019 at 04:00PM
https://ift.tt/2o3GJ6M

Fadel Muhammad Legawa Tak Jadi Ketua MPR: Buat Apa Maju Kalau Kalah? - detikNews
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Fadel Muhammad Legawa Tak Jadi Ketua MPR: Buat Apa Maju Kalau Kalah? - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.