Search

Gregoria Kalah Dramatis dari Unggulan Kedua Indonesia Masters - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung gagal melangkah ke babak kedua Indonesia Masters 2020 usai kalah dramatis lewat permainan tiga gim dengan 21-12, 15-21, 22-24 dari Akane Yamaguchi di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/1).

Di gim pertama, Gregoria tampil impresif sehingga membuat Yamaguchi kerepotan. Meski sempat tertinggal 3-4, Gregoria memperlihatkan penampilan pantang menyerah.

Perolehan poin keduanya terus ketat walau Gregoria bisa menutup interval gim pertama dengan 11-10.

Seusai interval, Gregoria tampil kian percaya diri. Pebulutangkis 20 tahun itu unggul cepat 14-10 atas Yamaguchi yang merupakan unggulan kedua di Indonesia Masters.

Yamaguchi sempat meraih dua poin tetapi jumlah poin serupa berhasil dikumpulkan Gregoria yang unggul 16-12. Setelah itu, Gregoria bisa merebut lima poin beruntun untuk menutup gim pertama dengan 21-12.

Gregoria Kalah Dramatis dari Unggulan Kedua Indonesia MastersAkane Yamaguchi susah payah mengalahkan Gregoria Mariska. (CNN Indonesia/Putra Permata Tegar)
Di awal gim kedua, Yamaguchi bermain lebih agresif dan bisa unggul cepat 5-0. Pebulutangkis asal Jepang itu pun terus unggul perolehan poin untuk menutup interval gim kedua 11-5.

Setelah interval, Yamaguchi bisa memanfaatkan permainan Gregoria yang menurun untuk unggul 17-10. Gregoria sempat memberikan perlawanan dengan merebut lima poin tetapi Yamaguchi mampu menutup gim kedua dengan 21-15.

[Gambas:Video CNN]
Memasuki gim ketiga Gregoria tidak mau mengulang kesalahan di gim sebelumnya. Tunggal putri nomor satu Indonesia itu saling kejar poin dengan Yamaguchi dan menutup interval gim ketiga dengan skor 11-10.

Selepas interval bentrok Gregoria dan Yamaguchi berjalan makin sengit. Gregoria bekerja ekstrakeras mengejar setiap shuttlecock pengembalian dari Yamaguchi.

Gregoria Kalah Dramatis dari Unggulan Kedua Indonesia Masters
Gregoria sempat unggul 16-13 meski Yamaguchi bisa menipiskan keadaan jadi 15-17. Memasuki poin-poin kritis kedua pebulutangkis kerap terlibat panjang meski Gregoria bisa unggul 18-16.

Yamaguchi tidak menyerah dan bisa berbalik unggul 20-19. Gregoria kemudian bisa merebut poin untuk memaksakan deuce.

Di poin-poin penentuan Gregoria sudah mengerahkan seluruh kemampuan untuk mengagalkan tiga kali match point tetapi Yamaguchi bisa tampil tenang dan akhirnya menang 24-22.

Sebelumnya ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih kemenangan atas wakil China Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting dengan skor 22-24, 21-17, dan 21-15. (jal/nva)

Let's block ads! (Why?)



"kalah" - Google Berita
January 15, 2020 at 08:45PM
https://ift.tt/2tk1vlm

Gregoria Kalah Dramatis dari Unggulan Kedua Indonesia Masters - CNN Indonesia
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gregoria Kalah Dramatis dari Unggulan Kedua Indonesia Masters - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.