NEWCASTLE – Hasil negatif diraih Chelsea saat bertamu ke markas Newcastle di pekan ke-23 Liga Inggris 2019-2020, Minggu (19/1/2020) dini hari WIB. Mendapat perlawanan ketat sejak awal laga, The Blues kalah tipis 0-1 setelah Isaac Hayden mencetak gol telat di menit 90+4.
Chelsea sejatinya tampil cukup dominan di laga dini hari tadi. Mereka bahkan melakukan penguasaan bola sebanyak 70 % dan dan mampu menciptakan hingga 19 kali tembakan ke gawang. Namun, penyelesaian di daerah pertahanan lawan sepertinya masih menjadi masalah bagi Jorginho dan kolega.
Baca juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris 2019-2020, Sabtu 18 Januari
Hal itu juga yang disoroti sang pelatih, Frank Lampard, usai laga. Lampard menilai timnya masih belum mampu memanfaatkan kesempatan dengan baik. Pemain depan Chelsea,Tammy Abraham gagal memaksimalkan dua peluang bersih mencetak gol melawan Newcastle United, begitu juga Willian yang memiliki satu kans bagus.
“Kami tahu kami memiliki masalah saat berada di lini serang, bagaimana mencetak gol. Kami tidak mencetak cukup banyak gol," ucap Lampard pada sesi temu pers setelah pertandingan, melansir dari laman Goal, Minggu (19/1/2020).
"kalah" - Google Berita
January 19, 2020 at 10:10PM
https://ift.tt/2R7E0F5
Kalah dari Newcastle, Lampard Soroti Lini Serang Chelsea - Okezone
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kalah dari Newcastle, Lampard Soroti Lini Serang Chelsea - Okezone"
Post a Comment