Greysia/Apriyani mengawali pertandingan dengan baik. Setelah imbang 2-2, keduanya membukukan keunggulan poin. Hingga interval, Greysia/Apriyani memimpin 11-8.
Greysia/Apriyani mampu mempertahankan dan menambah keunggulan dengan bermain sabar. Ganda putri nomor satu Indonesia itu meladeni serangan lawan dengan baik dan tekun dalam ketika mendapat kesempatan menyerang.Mei/Yu yang semula kerap melakukan kesalahan sendiri perlahan memperbaiki penampilan. Ganda putri peringkat 10 dunia itu berhasil menembus pertahanan Greysia/Apriyani.
Meraih poin demi poin dan memangkas ketertinggalan, Mei/Yu menyamakan kedudukan pada angka 19-19. Greysia/Apriyani tak bisa bangkit dan kalah 19-21.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi satu-satunya ganda putri Indonesia yang mampu menembus semifinal Malaysia Masters 2020. (CNN Indonesia/Putra Permata Tegar)
|
Ketika interval gim kedua, skor menunjukkan angka 11-9 untuk Greysia/Apriyani.
Mei/Yu menyamakan perolehan poin menjadi 11-11. Pertandingan lantas diwarnai dengan reli-reli panjang. Kedua pasangan kembali silih berganti menyerang.
[Gambas:Video CNN]
Pertandingan berjalan alot. Poin kedua pasangan tidak berjarak jauh. Greysia/Apriyani sempat memimpin 17-14, namun serangan-serangan Mei/Yu kembali menjadi senjata ampuh untuk mendulang poin.
Greysia/Apriyani mampu kembali menjauh dan memenangkan gim kedua dengan skor 21-18 dan memaksakan laga berlanjut ke gim ketiga.
Greysia/Apriyani sempat tertinggal 5-8 dan 6-9, namun pada saat interval keduanya justru memimpin 11-10.
Selepas jeda Mei/Yu terus mengandalkan serangan-serangan untuk meraih poin. Terbukti pasangan nomor tiga China itu mampu berbalik unggul dan membukukan skor 19-15.Upaya Greysia/Apriyani mengejar perolehan poin lawan tidak mampu terwujud. Skor 19-21 mengakhiri kiprah Greysia/Apriyani pada semifinal Malaysia Masters 2020.
(nva/sry)
"kalah" - Google Berita
January 11, 2020 at 01:26PM
https://ift.tt/2R4CMcG
Malaysia Masters 2020: Greysia/Apriyani Kalah Dramatis - CNN Indonesia
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Malaysia Masters 2020: Greysia/Apriyani Kalah Dramatis - CNN Indonesia"
Post a Comment