Search

Bali United Kalah, Teco Angkat Topi atas Penampilan Kiper PSM - detikSport

Makassar - Bali United terkapar 0-1 di markas PSM Makassar. Stefano Cugurra Teco mengatakan, kekalahan Bali United dipengaruhi penampilan kiper PSM Hilmansyah.

Bali United menyambangi PSM di Stadion Mattoanging dalam lanjutan Liga 1 2019, Sabtu (23/11/2019). Rasyid Bakri menentukan kemenangan Juku Eja berkat golnya di menit ke-12.

Meski kalah, Serdadu Tridatu lebih mendominasi permainan. Statistik memperlihatkan Bali United unggul tipis penguasaan bola dengan 51-49 dan menciptakan total 11 percobaan, namun tidak ada yang mampu menembus kawalan Hilmansyah.


"Kita hari kebobolan dari PSM Makassar, kami kalah, mereka bisa cetak gol. Namun tetaplah ini adalah kerja keras. Meski kebobolan kami punya beberapa peluang, shooting-shooting kami akurat, tapi kiper PSM bisa mengantisipasi bola dan saya kira dia pemain terbaik hari ini," kata pelatih Bali United itu usai pertandingan.
"Sekarang kami kembali latihan dan melakukan evaluasi. Kita punya waktu untuk berlatih dan mengoreksi yang kurang. Kami akan membahasnya nanti," jelas Teco.

Meski kalah, Bali United masih mantap di puncak klasemen dengan perolehan 57 poin, unggul 12 poin dari rival terdekatnya, Borneo FC di peringkat kedua. Di pertandingan berikutnya, Bali United akan menjamu Persib Bandung pada tengah pekan depan.

"Pertandingan cukup menarik dan kami bisa buat peluang, sedangkan PSM bisa memanfaatkan sedikit peluang. Kami akan perbaiki pada pertandingan ke depan," terang bek Bali United Leonard Tupamahu.

Simak Video "Tanpa 3 Pemain Pilar, Persib Pede Kalahkan Kalteng Putra"
[Gambas:Video 20detik]
(rin/yna)

Let's block ads! (Why?)



"kalah" - Google Berita
November 24, 2019 at 02:03AM
https://ift.tt/2XIqVUl

Bali United Kalah, Teco Angkat Topi atas Penampilan Kiper PSM - detikSport
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bali United Kalah, Teco Angkat Topi atas Penampilan Kiper PSM - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.