Pelatih AS Roma Paulo Fonseca tak terima anak asuhnya kalah dari Borussia Monchengladbach di laga keempat Liga Eropa. Pasalnya, sepanjang pertandingan di Borussia Park, Jumat (8/11/2019), Serigala Ibu Kota mendominasi pertandingan.
Meski bermain di kandang lawan, Roma berhasil menekan sepanjang pertandingan. Sayangnya, Gladbach malah mendapatkan keuntungan setelah Federico Fazio melakukan gol bunuh. Namun Fazio membayar tuntas kesalahannya dengan mencetak gol penyeimbang.
Hasil imbang 1-1 ini bertahan jelang laga berakhir. Roma pun sudah begitu yakin kalau satu angka bakal mereka bawa pulang. Malang tak dapat dielakkan setelah di menit akhir pertandingan, Gladbach, melalui Marcus Thuram mengubah semuanya. Gol Thuram membuat Roma harus tertunduk lesu dan kembali ke markas mereka dengan kekalahan pertama.
Baca Juga: Justin Kluivert Betah dengan Filosofi Permainan Pelatih Roma
Fonseca akhirnya buka suara. Ia dan timnya kesulitan karena tidak memiliki banyak peluang.
"Kami mengalami kesulitan di babak pertama dan tidak ada tim yang memiliki banyak peluang. Itu terbuka setelah istirahat. Kami memiliki empat atau lima peluang mencetak gol yang sangat jelas," kata Fonseca kepada Sky Sport Italia.
Manajer Roma itu kecewa dengan performa anak asuhnya karena penguasaan bola sudah baik tetapi hasil akhir yang diperoleh tidak seberapa.
"Memang benar bahwa Gladbach tidak pernah benar-benar mengendalikan permainan sementara kami memiliki banyak menguasai bola. Hasil ini jelas tak adil. Kami layak mendapatkan jauh lebih banyak, tetapi sepak bola seperti itu, itu tidak selalu adil," tegasnya.
"Ada situasi di mana kami bisa melakukan lebih baik, lima atau enam peluang. Sementara Gladbach hanya mendapatkan dua atau tiga peluang, namun kami bermain lebih baik di babak kedua. Kami harus fokus sekarang untuk memenangkan dua pertandingan tersisa dan lolos. Kami tidak bisa memikirkan cara lain," lanjut Fonseca.
Perjuangan tim untuk lolos ke fase knock out terbilang berat. Pasalnya, posisi Roma harus tergusur dari Istanbul Basaksehir. Dengan poin tujuh, wakil dari Turki itupun masih rentan kembali dilengserkan Roma dan Gladbach yang sama-sama mengoleksi lima angka.
Partner Sindikasi Konten: SINDOnews
"kalah" - Google Berita
November 08, 2019 at 10:57AM
https://ift.tt/32rxDiC
Pelatih AS Roma: Kami Kuasai Bola, Kok Kami yang Kalah! - WartaEkonomi.co.id
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pelatih AS Roma: Kami Kuasai Bola, Kok Kami yang Kalah! - WartaEkonomi.co.id"
Post a Comment