HONG KONG – Perang saudara terjadi di babak 16 besar Hong Kong Open 2019 saat Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bertemu dengan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso. Ahsan/Hendra menang dalam dua set langsung atas sang junior dengan skor 21-17 dan 21-18.
Meski menang tetapi Ahsan/Hendra tidaklah jemawa. Ganda campuran peringkat dua dunia itu justru memberikan nasihat kepada Wahyu/Ade agar permainannya semakin membaik. Dari pertandingan itu, Hendra menilai Wahyu/Ade terlalu banyak menahan diri.
Padahal dalam sisi fisik, Wahyu/Ade sudah pasti unggul daripada Ahsan/Hendra karena berusia lebih muda. Seharusnya keuntungan itu dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh Wahyu/Ade. Akan tetapi, Wahyu/Ade justru lebih banyak bertahan dan mengincar serangan balik untuk mendapatkan poin.
BACA JUGA: Hafiz/Gloria Susah Payah Lolos ke Perempatfinal Hong Kong Open 2019
Strategi Wahyu/Ade nyatanya memberikan kesempatan bagi Ahsan/Hendra untuk memenangkan pertandingan. Sebab, serangan balik dari Wahyu/Ade gampang dimentahkan Ahsan/Hendra. Alhasil, Ahsan/Hendra menang mudah atas Wahyu/Ade dalam pertandingan yang seharusnya berjalan lebih sulit.
"kalah" - Google Berita
November 14, 2019 at 10:01PM
https://ift.tt/2OfXFjP
Kalah dari Ahsan/Hendra, Wahyu/Ade Diberi Nasihat Berharga - Okezone
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kalah dari Ahsan/Hendra, Wahyu/Ade Diberi Nasihat Berharga - Okezone"
Post a Comment