SURYA.co.id | SURABAYA - Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah alias Banur menyebut timnya kalah segalanya seusai kalah telak dari Persebaya Surabaya.
Bermain di kandang sendiri melawan Persebaya Surabaya di Stadion Moch Soebroto, Jumat (20/9/2019) PSIS Semarang justru takluk dengan skor 4-0.
Empat gol kemenangan Persebaya di buka oleh Otavio Dutra (29), David da Silva (45), tendangan bebas Diogo Campos (49) dan di tutup gol Osvaldo Haay (65).
"Selamat buat Persebaya, kita kalah segalanya dari mereka, determinasi mereka lebih cepat. Kedepan saya akan kerja keras benahi tim ini," kata Banur (20/9/2019).
Banur mengaku hasil ini sejatinya di luar ekspetasinya. Sebab di lima laga terakhir PSIS berhasil mencuri lima poin dari lima laga sebagai tim tamu.
Namun, ia kecewa karena timnya justru bermain buruk usai mengalahkan PSM Makassar; menahan imbang Arema FC dan Bhayangkara FC.
"Kok tiba-tiba tidak ada determinasinya. Main away malah bagus, main di kandang kayak tidak ada gairah, passing salah, koordinasi pemain belakang juga tidak ada," imbuhnya.
Hasil ini membuat PSIS melanjutkan tren buruk di kandang. Setelah di tiga laga kandang sebelumnya, Mahesa Jenar yang masih di latih Jafri Saatra juga kalah.
Di tiga laga tersebut PSIS kalah 1-3 dari Persipura Jayapura (6/8/2019), kalah 0-2 atas Tira Persikabo (2/8/2019) dan kalah 0-1 dari Persib Bandung (21/7/2019).
"kalah" - Google Berita
September 20, 2019 at 09:18PM
https://ift.tt/34ZXlgo
Kalah Telak 4-0 dari Persebaya, Pelatih PSIS Bambang Nurdiansyah: Selamat buat Persebaya! - Surya
"kalah" - Google Berita
https://ift.tt/2HDpIXQ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kalah Telak 4-0 dari Persebaya, Pelatih PSIS Bambang Nurdiansyah: Selamat buat Persebaya! - Surya"
Post a Comment